Senin, 14 Maret 2011

SMPN 2 CIBEUREUM KEMBANGKAN PEMBELAJARAN BERBASIS TIK

By : Admin

Menyongsong tahun pelajaran 2011/2012 SMPN 2 Cibeureum terus melakukan inovasi dan kreatifitas dalam memajukan sekolah dengan beberapa program kegiatan yang sudah direncanakan baik di bidang fisik maupun dibidang pembinaan SDM guru untuk peningkatan mutu sekolah. Dari tahun ketahun dibidang fisik sekolah ini telah menunjukkan beberapa perubahan antara lain pelebaran lapangan volley ball, penyediaan sarana tempat parkir, pembuatan jalan siswa dengan paving block, dibidang pembinaan SDM guru sekolah ini mengharuskan semua guru menguasai teknologi khususnya pemakaian laptop sebagai sarana penunjang KBM dengan aplikasi pogram power point,dan mengarah pada pembelajaran berbasis TIK. Sekolah yang saat ini dikepalai oleh bapak Subagio,M.Pd meskipun keberadaannya jauh dari pusat kota Kuningan namun dalam hal pemanfaatan teknologi komunikasi (internet) tidak ketinggalan dengan sekolah-sekolah yang ada di kota hal ini ditandai dengan adanya blog sekolah dengan alamat http://smpnduacibeureum.blogspot.com sehingga informasi-informasi perkembangan kemajuan sekolah sudah dapat terexpose.
“Untuk tahun pelajaran ini sekolah kami sudah ada 4 orang guru yang berijazah S2, sehingga mudah-mudahan dapat mempercepat program-program untuk kemajuan sekolah apabila ditunjang dengan sumber daya guru yang memadai” ujar Subagio pada saat wawancara dengan Admin. Lebih lanjut Subagio menjelaskan “Untuk memajukan sekolah ada beberapa hal yang sangat penting diantaranya guru,kurikulum, siswa,kepala sekolah dan kemitraan dengan masyarakat”.
Pada saat lampau sekolah ini pernah hanya mencapai kelulusan 47,01 persen dari jumlah peserta UN 135 siswa yang lulus hanya 63 siswa orang dan yang tidak lulus 72 siswa sehingga hal ini mengakibatkan kurang mendapat kepercayaan dari masyarakat Cibeureum untuk melanjutkan ke sekolah ini, Permasalahan yang diungkap di atas sampailah pada bagaimana mengelola sekolah agar lebih efektif dan efisien sesuai ketentuan berlaku dan kemampuan yang dimiliki pada fase pengembangan selanjutnya supaya bisa mendapat kepercayaan lagi dari masyarakat. Untuk itu Subagio mencoba merefleksikan tindakan berkenaan dengan pemecahan masalah tersebut dimulai dengan Peningkatan Program Pengembangan Diri Sebagai Upaya Meningkatkan Mutu Pendidikan di SMP Negeri 2 Cibeureum Kabupaten Kuningan.
Sehingga memasuki tahun ketiga kepemimpinan bapak Subagio,M.Pd di sekolah ini sudah ada kemajuan yang cukup signifikan terutama dari disiplin siswanya ada perubahan yang sangat menonjol ditandai dengan penggunaan seragam celana panjang bagi laki-laki dan pemberlakuan mengucapkan salam dan berjabat tangan bila siswa bertemu dengan kepala sekolah, guru, dan tenaga administrasi, dan kembali mendapat kepercayaan dari masyarakat Cibeureum hal ini ditandai dengan pendaftar siswa baru yang terus meningkat setiap memasuki tahun pelajaran.
Dalam hal penguasaan manajemen sekolah Subagio sudah tidak diragukan lagi banyak tulisan-tulisannya yang telah dimuat diberbagai media cetak baik lokal maupun nasional untuk kemajuan pendidikan dan mungkin satu-satunya kepala SMP di Kabupaten Kuningan yang mempunyai blog pribadi dengan alamat http://subagio-subagio.blogspot.com.
Pada saat wawancara Admin juga sempat mengunjungi mesjid At-Tarbiyah SMPN 2 Cibeureum yang pernah dinobatkan sebagai juara harapan 2 tingkat kabupaten Kuningan pada Hari Amal Bakti Kementrian Pendidikan Agama tahun 2010. “Untuk tahun ini dibidang fisik bapak kepala sekolah merencanakan pengadaan tempat wudhu pria disisi sebelah utara dari mesjid At Tarbiyah hal ini untuk lebih meningkatkan lagi pembinaan siswa dibidang keagamaan”. Ujar pembina bidang keagamaan Eman Leman,S.Ag,M.Pd.
Merupakan suatu harapan bagi SMPN 2 Cibeureum apabila pemerintah daerah memperhatikan kebutuhan sarana pembelajaran yang cukup representatif sebab masih ada 3 lokal yang perlu mendapatkan rehabilitasi berat dan ruang laboratorium IPA yang sudah tidak layak untuk disebut sebagai sebuah laboratorium karena kondisinya yang sangat memprihatinkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar